Langkah penyetaraan reaksi redoks cara setengah reaksi SUASANA BASA hampir sama dengan pada suasana asam, hanya berbeda pada langkah terakhir kita akan menambahkan ion OH- sebanyak ion . Bagi yang belum memahami langkah-langkah penyetaraan reaksi redoks cara setengah reaksi SUASANA ASAM, silahkan klik disini. Untuk lebih jelasnya, mari kita perhatikan contoh di bawah ini :
Bi2O3 +
NaOH + NaClO
→ NaBiO3 +
NaCl + H2O
- Buat setengah reaksi okidasi dan reduksinya : Bi2O3 tidak terurai
- Samakan jumlah atom yang terlibat redoks : dalam soal ini atom Bi dan Cl (atom yang akan terlibat redoks selain atom H,O dan atom golongan IA, IIA. Kecuali dalam reaksi terdapat H2 dan O2 )
Bi2O3 → 2BiO3-
ClO- → Cl-
- Samakan jumlah atom O dengan menambahkan H2O
Bi2O3 →
BiO3- + 2H2O
ClO-
→ Cl- +
H2O
- Samakan jumlah H dengan menambahkan ion H+
Bi2O3
+ 3H2O →
2BiO3- + 6H+
ClO-
+ 2H+ →
Cl- +
H2O
- Samakan muatan dengan menambahkan elektron
Bi2O3 + 3H2O → 2BiO3- + 6H+ + 4e-
muatan : KIRI = KANAN
0 = 2 x (-1) + 6 x 1
0 = 4 (tambahkan elektron pada angka yang lebih besar)
0 = 4 + 4e-
ClO- + 2H+ + 2e- → Cl- + H2O
muatan : KIRI = KANAN
1 x (-1) + 2x1 = 1 x (-1)
1 = -1 (tambahkan elektron pada angka yang lebih besar)
1 + 2e- = -1
sehingga,
(karena jumlah ion H+ ada 2
maka tambahkan ion OH- sebanyak
2 buah di ruas kiri dan kanan )
Bi2O3
+ 2ClO- + H2O + 2OH-
→ 2BiO3- + 2H+ + 2OH- + 2Cl-
Bi2O3 + 2ClO- + H2O + 2OH- → 2BiO3- + 2H2O + 2Cl-
Bi2O3 + 2ClO- + 2OH- → 2BiO3- + H2O + 2Cl-
- Penyetaraan reaksinya menjadi :
Bi2O3 + 2NaOH + 2NaClO → 2NaBiO3 + 2NaCl + H2O
0 komentar:
Posting Komentar